Asus Transformer Book T100 : Hybrid Notebook dengan Tablet Ringan
Asus Transformer Book T100 adalah sebuah hybrid notebook. Bagian layar dapat dilepas-pasang dari keyboard-nya sehingga berfungsi sebagai komputer tablet atau notebook.
Pada bagian keyboard terdapat hard disk 500 GB dan di sisi kiri terdapat selot USB 3.0. Tombol-tombol keyboard-nya sama dengan yang ada pada notebook pada umumnya, lengkap dengan touchpad. Ukurannya memang lebih kecil dari yang standar, sehingga pengguna perlu melakukan sedikit pembiasaan agar lancar mengetik dengannya. Meskipun demikian, tombol yang berdesain chiclet lumayan nyaman dan memberikan respon ketukan yang baik. Touchpad yang berkemampuan multi-touch juga cukup sempit, dan tombolnya agak keras.
Layarnya yang berukuran 10,1 inci memang relatif kecil untuk ukuran notebook, tetapi sudah cukup lebar bila difungsikan sebagai komputer tablet. Resolusinya yang 1366 x 768 pixel (HD) sudah cukup memadai jika dipakai sebagai notebook, tetapi sebagai komputer tablet masih cukup rendah. Feature IPS membuat layarnya memiliki view-angle yang cukup lebar.
Pada saat bagian layar (komputer tablet) dilepas dari keyboard, bobotnya hanya 544 gram. Ini tidak berbeda jauh bila dibandingkan komputer tablet misalnya Samsung Galaxy Tab 3 yang juga berlayar 10,1 inci. Kemampuan ini membuat pengoperasian Transformer Book T100 sebagai komputer tablet cukup nyaman.
Storage-nya ada dua macam, yaitu SSD 32 GB (optional 64 GB) yang berada di bagian komputer tablet dan hard disk (500 GB) ada di bagian keyboard. Dengan demikian, bila aplikasi atau data disimpan di hard disk, maka tidak akan dapat diakses ketika peranti ini difungsikan sebaga komputer tablet.
Prosesornya adalah BayTrail, yang dibuat Intel khusus untuk komputer tablet, dengan konsumsi daya listrik yang rendah. Sehingga umur baterainya cukup bagus. Kami tidak dapat mengukur kinerjanya karena keterbatasan kapasitas SSD. Tetapi untuk pengoperasian secara umum, kami tidak merasakan kelambatan.
0 comments:
Post a Comment